Cats & Dogs: The Revenge Of Kitty Galore
Jenis Film Family, Semua Umur (General) - Pemain Chris O’donnell, Jack Mcbrayer, Fred Armisen, Paul Rodriguez, Christina Applegate, Michael Clarke Duncan, Neil Patrick Harris, Bette Midler, Nick Nolte - Sutradara Brad Peyton - Penulis Ron J. Friedman, Steve Bencich, John Requa, Glenn - Produser Polly Cohen, Andrew Lazar, Greg Michael, Brent O'Connor - Produksi Warner Bros. Pictures - Lama Main 85 menit.
Diggs adalah seekor anjing K-9 yang bertugas untuk mendampingi polisi. Meskipun sudah dilatih, tetap saja Diggs selalu membuat kecerobohan karena ia tidak pernah mau mendengarkan perintah majikannya. Diggs kembali berulah ketika ia membuat kekacauan dengan meledakkan sebuah toko. Dengan terpakasa, Diggs harus kembali dikandangkan meskipun mitra kerjanya,Shane, tidak menyetujui hal tersebut. Ketika berada di dalam kandang, tanpa diduga Diggs mendapat kunjungan dari rekan sesama anjing bernama Butch, yang mengaku sebagai agen rahasia. Ia ingin merekrut Diggs untuk bergabung dengannya.
Tanpa pikir panjang, Diggs menerima tawaran tersebut daripada ia harus menghabiskan waktunya di kandang. Para agen anjing rahasia tersebut memiliki misi untuk menghentikan usaha seekor kucing bernama Kitty Galore, yang ingin memperbudak manusia dan menyingkirkan para anjing.
Butch dan Diggs mendapat perintah untuk mencari seekor burung merpati bernama Seamus, yang diduga mengetahui tempat persembunyian Kitty. Hal tersebut tampaknya keliru. Seamus sama sekali tidak mengetahui tentang Kitty. Justru, ia pun menjadi buruan Kitty. Ketika menemui jalan buntu, datanglah seekor kucing betina bernama Catherine yang mengaku sebagai agen rahasia dari kelompok MEOWS. Ia menyebutkan bahwa dulu Kitty adalah kucing yang baik namun ia sudah dikeluarkan dari MEOWS karena berperilaku jahat.
Akhirnya, para pimpinan anjing dan kucing sepakat agar kucing dan anjing bekerjasama menghentikan usaha Kitty Galore walau hal tersebut ditentang keras oleh Diggs. Perintah tetaplah perintah. Mereka berhasil menemukan tempat persembunyian Kitty dan mencegah niat jahatnya untuk menaklukan manusia dan membuat seluruh anjing di dunia menjadi gila.
Berhasilkah usaha Butch, Diggs, Catherine dan Seamus..? Anda harus menyaksikan film Cats and Dogs The Revenge of Kitty Galore di bioskop kesayangan anda mulai hari ini. Film ini juga tersedia dengan teknologi 3D hanya di bioskop tertentu.
Labels: cats and dogs
<< Home